Manado,DetikManado.com – Ketum Umum KORMI Nasional Hayono Isman menggelar Rapat Koordinasi (Rakor)bersama pengurus Provinsi Sulut secara virtual pada Senin tanggal 4 April 2022 terkait dengan kepengurusan yang akan berakhir.
“Rapat berlangsung hikmat dan lancar dengan hasil keputusan akan diberikan mandat kepada saya dan Kabid Olahraga petualangan tantangan Ricky Waworga untuk mempersiapkan pelaksanaan musyawarah provinsi dan saya juga mengusulkan kepada pengurus nasional untuk memasukan nama Ketua Fanny Legoh didalam mandat,” ujar Sekretaris Umum Adv E K Tindangen SH,CPM,Kamis (07/04/2022).
Hal ini dilakukan,karena kepengurusan KORMI Sulut periode tahun 2017- 2022 akan berakhir.
“Musyawarah ini akan dihadiri para Ketua Induk Olahraga (Inorga) dan yang sudah melaporkan ke KORMI Sulut,” jelas Tindangen.
Para penerima mandat tersebut akan mempersiapkan Inorga Sulut di Ajang Festival olahraga nasional (FORNAS ) VI Palembang Sumatera Selatan bulan Juli 2022 dan juga akan mempersiapkan sosialisasi UU RI No 11 Tahun 2022 oleh Ketua umum Korminas di Fakultas Olahraga Universitas Manado.
“Kami tetap melakukan pembinaan yaitu turun langsung ke Inorga dan hadir dalam seleksi daerah,” tandas Tindangen yang juga sebagai Ketua Ikatan Advokat Indonesia (IKADIN) Sulut.(Mikhael Labaro)