Manado, DetikManado.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Manado melakukan tatap muka dengan Wali Kota Manado, Andrei Angouw, di Ruang Kerja Wali Kota Manado, Senin (31/07/2023).
Tatap muka antara Pemerintah Kota Manado dan KPU Manado untuk membahas Pemilu dan tahapan-tahapan pelaksanaannya.
Pada tatap muka tersebut, KPU Manado dipimpin ketuanya, Ferley B Kaparang bersama komisioner lain Patricia M T Kuhu, Ramly Pateda dan Hazrul Fauzan Anom.
Nampak juga Kasub Perencanaan dan data/Informasi Wenny Sigar serta Kasub Teknis dan Parmas Liana T Kasenda yang ikut pendampingi para komisioner KPU Manado.
Pada kesempatan itu, Wali Kota Manado Andrei Angouw mengatakan hal penting lain yang dibahas adalah kesiapan para penyelenggara Pemilu pada pelaksanaannya.
“Kita bisa belajar dari pelaksanaan Pemilu sebelumnya, terutama soal kendala dan tantangan-tantangan yang dihadapi di lapangan,” tutur Angouw.
Angouw juga berharap agar KPU Kota Manado dapat bekerja dengan sebaik-baiknya berdasarkan dengan aturan yang berlaku.
“Hal ini sangat penting untuk pelaksanaan Pemilu di Kota Manado yang aman dan kondusi.” ujarnya.