Manado,DetikManado.com – Tiga pemain baru sudah 2 kali ikut latihan bersama Bogor FC Sulut United di Stadion Klabat Manado. Mereka adalah Inoc Bidana (geandang), Busari (playmaker) dan Yudi Khoerudin (bek). Apa tanggapan Pelatih Kepala Herry Kiswanto alias Herkis terhadap penampilan 3 pemain ini?
“Mereka membawa dampak positip ke yang lainnya,” ujar Herkis usai sesi latihan, Selasa (20/08/2019).
Herkis mengatakan, kehadiran 3 pemain baru ini memang diharapkan dapat memperkuat tim untuk menghadapi putaran kedua Liga 2 Indonesia. “Saya juga singgung kepada anak-anak agar konsentrasi, dan focus dalam setiap pertandingan,” ujarnya.
Dia mengungkapkan, setelah melawan PSBS Biak, timnya seolah kehilangan konsentrasi dan itu menyebabkan kerugian besar. “Kita kehilangan 7 poin, kalau tujuh itu berhasil kita dapat 19 poin dan di posisi atas,” ujarnya.
Dalam sesi latihan sore tadi, terlihat Busari dan Khoerudin berada satu tim bersama Eksel Runtukahu, Akbar Eka Putra dan lainnya. Sementara Inoc bergabung bersama Herrie Lontoh, Wawan Samma, Renaldy Bella dkk.
Peran Busari dalam mengatur ritme permainan dari lapangan tengah mulai terlihat. Beberapa kali umpan terobosannya kepada Eksel, Mustakim, dan Fajar mampu menciptakan peluang gol.(joe)