Rp25 Juta dari Olly Setelah 3 Kemenangan Eksel Runtukahu Cs

Tim Bogor FC Sulut United bersama Staf Khusus Gubernur Sulut saat penyerahan bonus.

Manado,DetikManado.com – Bonus untuk tim Bogor FC Sulut United yang meraih kemenangan sebagaimana dijanjikan Gubernur Sulut Olly Dondokambey akhirnya dipenuhi. Senin (22/07/2019) sore, Olly melalui Staf Khusus Victor Rarung menyerahkan hadiah sebesar Rp25 juta untuk tim besutan Herry Kiswanto tersebut.

Bonus ini diterima langsung Kapten tim Bogor FC Sulut United Achmad Setiawan bersama Kepala Pelatih Herry Kiswanto didampingi Asisten Pelatih Leo Soputan di Stadion Klabat Manado.

Bacaan Lainnya

Victor juga menyampaikan beberapa hal dari Olly bahwa bonus itu sebagaimana yang sudah dijanjikan. Olly berharap Tim Bogor FC Sulut United makin Solid dan berprestasi dan bisa masuk ke liga satu. “Ini adalah bonus awal dan nanti ke depannya jika berprestasi pasti lebih besar lagi yang di berikan,” jelasnya.

Bonus ini diterima langsung Kapten tim Bogor FC Sulut United Achmad Setiawan bersama Kepala Pelatih Herry Kiswanto.

Herkis menyatakan terima kasih atas bonus yang diberikan da akan terus berjuang sampai maksimal. “support dari bapak gubernur tentunya sangat mendukung dan sangat memberikan arti bagi kami. Yang penting masyarakat Sulut juga terus mendukung,”ujarnya.

Herkis mengatakan, mudah-mudahan berikutnya lebih besar lagi dan timnya juga akan lebih baik lagi.

Diketahui dalam 5 pertandingan yang sudah dijalani oleh Eksel Runtukahu dkk, 3 kemenangan diraih di Stadion Klabat Manado masing-masing atas Mitra Kukar FC (2-1), Persiba Balikpapan (2-0), dan Martapura FC (1-0). Sebelumnya dalam laga tandang, Bogor FC Sulut United takluk dari Madura FC (0-1), dan bermain imbang melawan Parsatu Tuban 1-1.(tr-02/joe)


Pos terkait