Manado, DetikManado.com – Senat Akademik Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, menggelar rapat pleno di Aula Unsrat, Rabu (12/10/2022).
Rapat pleno Senat Akademik Unsrat ini dihadiri Dirjen Diktiristek Prof Ir Nizam PhD, dan Irjen Kemeterian Dikbuddiktiristek Dr Chatarina Muliana SH SE MH.
Dalam arahannya, Dirjen Diktiristek mengatakan pemilihan ulang segera saja dilaksanakan, mulai dari penjaringan dan penyaringan sesuai peraturan menteri.
“Semua harus menaati dan menghormati proses pemilihan secara nornatif. Hentikan cara-cara lapor-melapor yang tidak benar dan tidak faktual,” ujar Prof Nizam.
Di tempat yang sama, Irjen Kementerian Dikbuddiktiristek menekankan untuk menghentikan cara-cara yang bertentangan dengan hukum dalam proses pemilihan ulang rektor.
“Hentikan cara-cara yang tidak terhormat dan bertentangan dengan hukum dalam proses pemilihan ulang rektor,” tutur Chatarina Muliana.
Sementara itu, Rektor unsrat Prof Dr Ir Ellen Joan Kumaat mengatakan kalau pihaknya sangat mendukung arahan Dirjen dan Irjen agar pemilihan rektor berlangsung normatif, lancar dan saling menghormati dalam kontestasi.