Prosesi Adat akan Warnai Pelepasan Asripan Nani dan Penyambutan Abdullah Mokoginta sebagai Pj Wali Kota

Aula Rudis Wali Kota Kotamobagu tampak sedang didekorasi dalam rangka acara pelepasan dan penyambutan Pj Wali Kota pada Rabu (14/8/2024) esok.(Foto: Dok. pribadi Rinto Mokoginta)

Kotamobagu, DetikManado.com – Prosesi adat “Poponagan Kon Komalig bo Poponikan Kon Komalig” akan mewarnai upacara pelepasan Dr Drs Hi Asripan Nani MSi sebagai mantan Penjabat (Pj) Wali Kota Kotamobagu, serta penyambutan kepada Abdullah Mokoginta SH MSi selaku Pj Wali Kota yang baru.

Kesiapan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu menggelar prosesi adat melepas Asripan Nani sekaligus menyambut kedatangan Abdullah Mokoginta selaku Pj Wali Kota yang baru, terlihat dari penataan dan dekorasi di kompleks Rumah Dinas (Rudis) Wali Kota, di Jalan Ahmad Yani.

Bacaan Lainnya

Hal itu juga diakui oleh Asisten I Sekretaris Daerah (Sekda) Nasli Paputungan SE selaku ketua panitia prosesi adat Prosesi adat “Poponagan Kon Komalig bo Poponikan Kon Komalig”. “Iya, saat ini kami sedang mempersiapkan segala sesuatu demi terlaksananya prosesi adat tersebut dengan baik dan lancar,” ujarnya menjawab DetikManado.com pada Selasa (13/8/2024).

Ia menjelaskan, rangkaian dua kegiatan prosesi adat tersebut akan diawali dari Rudis Wali Kota Kotamobagu. Yaitu, prosesi adat Poponagan Kon Komalig atau upacara adat meninggalkan rumah jabatan yang dimulai tepat pukul 07.30 Wita.

Setelah melalui serangkaian prosesi adat di bagian dalam hingga di pintu utama rudis itu, Asripan Nani dan keluarga kemudian akan diantar ke kediaman pribadi di Jalan Yusuf Hasiru, Kelurahan Kotobangon, Kecamatan Kotamobagu Timur, hingga ditutup dengan doa.

Selanjutnya, digelar prosesi adat penyambutan kepada Abdullah Mokoginta selaku Pj Wali Kota Kotamobagu yang baru. Diawali dari kediaman pribadi Papa Arum –sapaan akrab Abdullah Mokoginta– di Jalan Paloko Kinalang (jalur dua), Kelurahan Kotobangon.

Sekitar pukul 10.00 Wita, Abdullah Mokoginta dan keluarga diantar oleh tetua adat menuju Komalig atau rudis wali kota di Jalan Ahmad Yani. “Setibanya Pak Wali dan keluarga di halaman depan rudis, langsung disambut dengan prosesi adat pula hingga diantar ke pintu utama dan bagian dalam rudis,” terang Nasli.

Ia menambahkan, para pejabat di lingkungan Pemkot Kotamobagu mulai dari staf ahli, para asisten sekda, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), kabag, camat, Direktur RSUD, serta Kepala UPTD diundang untuk hadir dan mengikuti rangkaian prosesi adat “Poponagan Kon Komalig bo Poponikan Kon Komalig”.

“Bagi para undangan yang akan mengikuti seluruh rangkaian prosesi adat tersebut, diharapkan memakai busana adat Baniang atau Sallu,” pungkas Nasli didampingi Moh Aljufri Ngandu SPd selaku sekretaris panitia.(Nicolaus Paath)


Pos terkait