Manado, DetikManado.com – Bawaslu Sulut menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Ekspos Kinerja Pengawasan Pemilu 2024 dan Outlook Rencana Pengawasan di Pemilihan 2025 pada, Minggu – Selasa (29 -31/12/2024) di Hotel Aryaduta Manado.
Koordinator Divisi Pencegahan, Parmas dan Humas Bawaslu Sulut Steffen Stevanus Linu SS MAP membuka secara resmi kegiatan tersebut pada, Minggu (29/12/2024).
“Tujuan kegiatan ini sebagai bentuk pertanggungjawaban kami kepada publik, khususnya terkait kinerja pengawasan yang dilakukan oleh Bawaslu Sulut maupun Bawaslu di seluruh kabupaten dan kota pada Pemilu 2024 lalu,” papar Steffen Stevanus Linu.
Dia memaparkan, sebagai bentuk pertanggungjawaban sekaligus informasi kepada publik, Bawaslu Sulut juga akan meluncurkan buku terkait kinerja pengawasan yang sudah dilakukan di Pemilu 2024 lalu.
“Ini sebagai bentuk informasi dan pertanggungjawaban Bawaslu kepada publik, dan kami berharap Bawaslu Kabupaten dan Kota juga melakukan hal yang sama,” tuturnya.
Steffen Stevanus Linu mengatakan, untuk agenda Pemilihan, pihaknya melakukan tahapan penyusunan rencana-rencana kerja di tahun 2025. Menurutnya, tahapan Pemilihan 2024 belum selesai, dan masih berlangsung.
“Pada prinsipnya kami tetap berpegang pada Undang-Undang, dan bersinergi dengan semua stakeholders yang ada. Terus melakukan pendidikan politik bagi rakyat,” ujarnya.
Rakor yang digelar selama 3 hari itu dihadiri oleh Bawaslu Kabupaten/Kota, akademisi, ormas, serta kalangan jurnalis. (yos)