Manado,DetikManado.com – Usai melaksanakan Debat Cawapres Pemilu 2024,Gibran Rakabuming Raka lakukan kunjungan ke Provinsi Sulawesi Utara,Sabtu (23/12/2023) malam.
Adapun beberapa kunjungannya ke Provinsi Sulawesi Utara yakni menghadiri ibadah Natal Partai Golkar,silahturahmi bersama Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Sulut dan Ibadah Natal bersama anak-anak di Desa Lotta,Kecamatan Pineleng,Kabupaten Minahasa.
Pantauan media ini di Emmanuel Amphitheater Wisma Lorenzo ribuan warga bersama anak-anak sangat antusias menyambut Gibran.
Gibran juga memberikan sejumlah bantuan kepada anak-anak panti asuhan dan membagikan buku tulis.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada warga Sulawesi Utara yang sudah menyambut kami dan merayakan Natal,”ujar Gibran.
Menurutnya,ibadah Natal tersebut sangat meriah sekali dan masyarakat menunjukkan toleransi yang sangat tinggi.
“Saya mengucapkan selamat hari Natal tahun 2023 dan Tahun Baru 2024,semoga Natal tahun ini membawah berkat bagi kita semua,”ungkapnya.
Senada dengan itu Hillary Brigita Lasut mengaku warga sangat antusias menyambut Cawapres Gibran Rakabuming untuk merayakan Natal bersama.
“Dari jam 10 pagi masyarakat menunggu Mas Gibran dan mereka sangat berterima kasih sekali,”tandasnya.(ml)