Pesan Wali Kota Manado Pada Perayaan Imlek 2571

Manado, DetikManado.com – Sudah menjadi tradisi masyarakat Tionghoa Kota Manado, merayakan Tahun Baru Imlek dengan begitu meriah. Bahkan telah masuk dalam kalender event Pemerintah Kota (Pemkot) Manado perayaan hari besar umat Tionghoa ini.

Wali Kota Manado Vicky Lumentut diwakili Wakil Wali Kota Manado Mor Dominus Bastiaan, mengucapkan banyak selamat khususnya kepada masyarakat Tionghoa Kota Manado. “Semoga tahun baru ini membawa kedamaian dan membawa berkat bagi kita sekalian,” tutur Bastiaan sembari menyampaikan permintaan wali kota yang tidak bisa hadir karena berhalangan sakit.

Bacaan Lainnya

Mor berharap dengan adanya kegiatan itu semua menjaga kerukunan antar umat beragama satu dengan yang lain. Toleransi antar umat beragama tetap dijaga bersama, karena daerah ini adalah daerah yang penuh dengan kedamaian. “Torang samua Basudara, torang samua ciptaan Tuhan,” pungkasnya.

Gubernur Sulut Olly Dondokambey juga mengapresiasi perayaan ini. Di mana wajah Provinsi Sulut yang begitu toleran, sangat nampak dalam kegiatan ini. “Perayaan Imlek masyarakat Tionghoa, yang juga dirasakan oleh seluruh masyarakat dari berbagai agama di Sulut, dengan bersama-sama hadir di sini,” ujarnya.(tr-01)


Pos terkait