Manado, DetikManado.com – Mutasi dan promosi di jajaran Kanwil Kemenkumham Sulut pada, Jumat (31/5/2024), menempatkan pejabat baru sebagai di 4 Kantor Imigrasi di Sulut. Mereka semua berasal dari luar Kanwil Kemenkumham Sulut.
Pelantikan para pejabat struktural dan fungsional ini dilakukan oleh Kakanwil Kemenkumham Sulut Ronald Lumbuun bertempat di aula Mapalus Kanwil Kemenkumham Sulut.
Dalam sambutannya, Ronald Lumbuun mengingatkan para pejabat yang baru dilantik untuk menjalankan tugas dengan baik, sesuai dengan kepercayaan pimpinan.
“Laksanakan itu dengan baik, secara optimal sehingga ekspektasi, harapan yang diharapkan para pimpinan di Jakarta tentunya bisa tercapai,” ujarnya.
Ronald Lumbuun mengatakan, promosi dan mutasi adalah suatu keniscayaan bagi Aparat Sipil Negara (ASN). Karena itu jangan ditanyakan terkait promosi dan mutasi jabatan itu, karena itu sudah merupakan penilaian dari pimpinan.
Dari data yang ada, sejumlah Kepala Kantor Imigrasi yang baru dilantik itu berasal dari luar daerah Sulut seperti Maluku Utara, Jakarta, Kalimantan Timur dan Jawa Barat. (yos)
Daftar Kepala Kantor Imigrasi yang Baru Dilantik
- Achamt SE sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Manado, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian pada Kanwil Kemenkumham Maluku Utara.
- Widyarto MH sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bitung, sebelumnya Kepala Subbidang Penindakan Keimigrasian pada Kanwil Kemenkumham Kalimantan Timur.
- Wijay Kumar sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tahuna, sebelumnya Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Cianjur.
- Harapan SH sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kotamobagu, sebelumnya Kepala Seksi Lalu Lintas Keimigrasian pada Kantor Imigrasi Kelas I TPI Tanjung Priok.
- Edo Kailani Havid sebagai Kepala Rumah Detensi Imigrasi Manado, sebelumnya Kepala Subbagian Kepegawaian dan Keuangan Politeknik Imigrasi pada Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Hukum dan Hak Asasi Manusia.