Bermain Dapat Makan, Kolaborasi KFC dan PUBG Hadirkan Pengalaman Menarik

Jakarta, DetikManado.com – KFC pada 27 Oktober 2023 ini mengumumkan kolaborasi yang sangat menarik bagi para pecinta PUBG: Battlegrounds dan PUBG Mobile.

KFC bersama PUBG Battlegrounds dan PUBG Mobile menawarkan pengalaman unik di dalam dan di luar game (permainan,red) yang akan membuat gamer’s (para pemain,red) merasa seperti pemenang sejati.

Dalam kolaborasi inovatif ini, para pemain akan menemukan gerai virtual KFC di dalam game PUBG Battlegrounds dan PUBG Mobile, lengkap dengan item-item eksklusif KFC yang akan memeriahkan perjalanan mereka di dunia game battle royale.

Mulai tanggal 27 Oktober hingga 15 Desember 2023, para pemain PUBG Mobile akan dapat merasakan sensasi makan di KFC Royale Restaurants yang tersebar di map Erangel, Miramar, Nusa, dan Livik.

Restoran KFC dalam game ini bukan hanya untuk bersantap, tetapi juga memberikan bonus kesehatan dan peningkatan energi yang sangat dibutuhkan untuk meraih kemenangan.

Tidak hanya itu, para pemain juga dapat memperoleh beragam item bertema KFC, termasuk KFC Royale Colonel Set, Chicken Champ Cover and Set, Royale Delight Top and Parachute, Seasoned Squad Graffiti, dan Crispy Crunch Avatar Frame.

Selama kolaborasi ini, pemain PUBG Battlegrounds akan memiliki kesempatan menarik untuk mendapatkan item bertema KFC dan menemukan gerai KFC di map Erangel.

Di dalam resto KFC virtual, para pemain dapat mencari beragam item tematik seperti KFC Chicken Box, KFC French Fries, dan KFC Energy Drink yang masing-masing dapat meningkatkan health (kesehatan,red) pemain.

Selain itu, terdapat beragam gear (perlengkapan,red) bertema KFC, seperti Colonel’s Bucket Hat, Colonel’s Jacket, Colonel’s Shorts, Colonel’s Clogs, Colonel’s Parachute, dan cat semprot “It’s Finger Lickin’ Good.”

Para pemain juga akan menemukan elemen visual KFC yang memikat, seperti patung Colonel Sanders, banner pesawat, electric billboards, dan stiker peta, yang semuanya bisa dikoleksi untuk mempermanis pengalaman dalam game.

Tidak hanya di dalam game, pemain PUBG yang menggemari KFC juga dapat mencicipi langsung pengalaman kolaborasi ini di dunia nyata.

 

Konsumen dapat “Load up, Dive in” menu tematik PUBG langsung di gerai-gerai KFC, baik melalui pesanan di tempat, maupun secara online melalui aplikasi KFC, sekaligus melakukan “looting in-game finger lickin good” langsung dari dapur KFC.

Rewards dan Bonus

Selama periode kolaborasi, berbagai reward menarik akan tersedia, termasuk enam item kosmetik dalam game PUBG yang didominasi warna merah dan putih khas KFC.

Komentar Facebook