Dia mengatakan, di pertandingan pertama, ada banyak hal bagus, dan ada juga beberapa momen di mana Belanda seharusnya tampil lebih baik.
“Kami harus bermain dengan berani kuncinya. Kita harus mengambil inisiatif,” ujarnya.
Pelatih Prancis Didier Deschamps mengatakan, ketika Pranvis mengalahkan Belanda di kualifikasi, Belanda kehilangan lima atau enam pemain kunci. Ini bukan tim yang sama, dan itu dibuktikan dengan hasil yang mereka peroleh sejak saat itu.
“Itu akan menjadi tim yang jauh lebih kuat daripada yang kami hadapi di babak kualifikasi. Kami mencapai tujuan kami untuk memenangkan pertandingan pertama, tetapi sekarang, seperti halnya Belanda, target berikutnya adalah memenangkan pertandingan ini dan lolos tampil sebaik yang kami bisa dan menjadi yang paling berbahaya bagi lawan,” ujar Didier Deschamps. (yos)
Prediksi Susunan Pemain
Belanda: Verbruggen; Dumfries, De Vrij, Van Dijk, Aké; Reijnders, Schouten, Veerman; Simons, Depay, Gakpo
Perancis: Maignan; Koundé, Saliba, Upamecano, Hernández; Dembele, Kanté, Tchouaméni, Rabiot; Griezmann, Thuram