London, DetikManado.com – Manchester City berhasil merebut posisi puncak klasemen sementara Liga Inggris dari Arsenal. Erling Haaland dkk menduduki posisi teratas klasemen setelah mengalahkan Fulham.
Bertandang ke Craven Cottage pada pekan ke 34 Liga Inggris, Manchester City berhasil unggul 2-1 atas tuan rumah Fulham. Dua gol City dicetak Erling Haaland (3’) dan Julain Alvarez (36’), sedangkan gol Fulham dicetak Carlos Vinicius (15′).
Dengan tiga poin ini, Manchester City berada di posisi puncak dengan mengumpulkan 76 poin, sementara Arsenal mengantongi 75 poin. Sedangkan Fulham berada di posisi ke 10 dengan nilai 45.
Jalannya pertandingan
Baru tiga menit pertandingan berjalan, Manchester City langsung mendapatkan hadiah penalty setelah Julian Alvarez dijatuhkan di kotak terlarang.
Erling Haaland yang maju sebagai eksekutor berhasil mengarahkan bola ke sudut kanan bawah yang membuat City unggul 1-0.
Gol itu membuat City kian percaya diri dan terus menggempur Fulham. Namun saat asyik menyerang, City malah kebobolan gol di menit ke 15. Umpan jauh Ream dibelokkan Wilson ke jalur lari Vinicius yang menyambutnya dengan sepakan voli. Skor imbang 1-1.
Skor imbang tak bertahan lama. Di menit ke 36, giliran Alvarez yang membobol gawang Fulham, setelah menerima umpan Mahrez. Skor 2-1 untuk City bertahan hingga turun minum.
Babak kedua