Melalui Jalur Prestasi, 2 Siswa SMAN 3 Tondano Diterima Universitas Indonesia

Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) Urusan Kurikulum SMAN 3 Tondano, Naomi Sulistyorini MPd. (Foto: Dokumentasi SMAN 3 Tondano)

Tondano, DetikManado.com – SMAN 3 Tondano patut berbangga atas hasil jalur prestasi atau Seleksi Nasional Bersama Prestasi (SNBP) tahun 2023 yang diumumkan Badan Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BP3) Kemendikbud Ristek.

Diketahui, 2 siswa dari SMAN 3 Tondano yakni Owen Wuntu dan Mayiska Koraag diterima masuk Universitas Indonesia (UI).

Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) Urusan Kurikulum SMAN 3 Tondano, Naomi Sulistyorini MPd menyatakan pihak sekolah berbangga atas keberhasilan tersebut.

“Karena dalam beberapa tahun terakhir sekolah kami yang merupakan sekolah terakreditasi A terus mendapatkan prestasi. Dimana presentasi siswa yang diterima masuk Perguruan Tinggi melalui jalur undangan atau SNBP masih cukup tinggi,” ujar Naomi saat ditemui pada Jumat (31/3/2023).

Dia menyebut Owen Wuntu masuk jurusan Geofisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) dan Mayiska Koraag di jurusan Teknik Elektro (Fakultas Teknik) UI.

Komentar Facebook
Print Friendly, PDF & Email