Bitung, DetikManado.com – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sulut Ronald Lumbuun menyambangi Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Bitung atau Lapas Bitung, Senin (10/4/2023).
Kedatangan Kakanwil Kemenkumham Sulut disambut langsung oleh Kepala Lapas Bitung Syukron Hamdani beserta jajaran.
Dalam kunjungan tersebut, Kakanwil menyampaikan kepada jajaran Lapas Bitung untuk selalu memberikan pelayanan terbaik bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), terutama terkait pemberian hak-hak warga binaan yang ada di Lapas Bitung.
“Pemenuhan hak-hak warga binaan sama sekali tidak dipungut biaya sepeserpun,” ujarnya.
Kakanwil juga menyapa dan berbincang dengan keluarga warga binaan yang sedang datang untuk bertemu salah seorang warga binaan.
“Laporkan jika ada petugas yang meminta-minta dalam proses administrasi pengurusan hak-hak warga binaan,” ucapnya.
Dia juga mengingatkan untuk selalu menjaga kebersihan di lingkungan Lapas. “elalu pastikan makanan yang diberikan kepada warga binaan dalam kondisi yang masih segar dan berkualitas baik. (Yoseph Ikanubun)
Menengok Kondisi Pelayanan pada WBP di Lapas Bitung
Komentar Facebook