Tompaso, DetikManado.com – Pemerintah Kabupaten Minahasa menggelar Sosialisasi Pencegahan, Penanggulangan, Penyelamatan Kebakaran dan Penyelamatan Non Kebakaran di Kecamatan Tompaso Raya, Jumat (4/10/2024), bertempat di Balai Kemasyarakatan Desa Tempok Selatan.
Kegiatan yang dibuka oleh Penjabat (Pj) Bupati Minahasa Dr Noudy Tendean SIP MSi yang turut diikuti oleh relawan pemadam kebakaran di 20 desa bersama para Hukum Tua, Camat Tompaso Stenly DUmboh, Camat Tompaso Barat Stefry VPandey dan Kepala Dinas Damkar Minahasa Jhon Kapoh bersama seluruh jajaran.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Minahasa membuka Sosialisasi Pencegahan, Penanggulangan, Penyelamatan Kebakaran dan Penyelamatan Non Kebakaran di Kecamatan Tompaso,” ucap Noudy Tendean.
Dikatakan Noudy Tendean bahwa peran relawan sangat penting ketika ada informasi tentang kebakaran karena berkaitan dengan pencegahan dan pemerintah berterima kasih kepada tim relawan yang terus membantu tugas – tugas Pemerintah Kabupaten Minahasa.
Noudy Tendean mengatakan, kegiatan sosialisasi ini sangat penting karena berkaitan dengan tindakan Pencegahan, Penanggulangan, Penyelamatan Kebakaran dan Penyelamatan Non Kebakaran.
“Dari Pemkab Minahasa sangat mengharapkan dukungan aktif dari Pemerintah Kecamatan, Desa dan Relawan dalam upaya pencegahan, penanggulangan, penyelamatan kebakaran dan non kebakaran,” tutup Noudy Tendean yang sebelumnya sebagai Sekretaris Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri.
Selesai kegiatan sosialisasi dilanjutkan simulasi memadamkan api yang dipandu oleh pegawai Dinas Pemadam Kebakaran Minahasa. (herdi)