Saat Kamerun Kembali ke Panggung Piala Dunia

Gagal lolos ke Piala Dunia Rusia 2018, kini Kamerun siap mengguncang Qatar. (Foto: fifa.com)

Manado, DetikManado.com – Kick off Piala Dunia FIFA Qatar 2022 pada 20 November. Setelah absen pada Rusia 2018, Kamerun kembali ke panggung Piala Dunia.

Ada sejumlah pemain kunci dalam tim Rigobert Song yang hebat, yang siap beraksi di Qatar nanti.

Tim Kamerun yang ambisius baru-baru ini finis ketiga Piala Afrika CAF di rumah sendiri. The Indomitable Lions, yang mulai Februari 2022 lalu ditangani oleh Rigobert Song, kini mengalihkan pandangan untuk langkah yang mengesankan di Piala Dunia FIFA Qatar 2022.

Mereka ingin mengulang kembali performa yang terkenal di Italia 1990, saat tak diduga membuat kejutan menembus perempat final.

Melihat upaya mereka berjuang habis-habisan untuk secara dramatis lolos lewat perpanjangan waktu pada leg kedua play-off Piala Dunia menyingkirkan Aljazair, Kamerun menunjukkan bahwa mereka akan pergi ke Qatar bukan sebagai pelengkap turnamen.

Andre Onana, kiper berusia 26 tahun ini jadi salah satu kunci. Andre Onana dari Inter Milan adalah nama terbaru dalam barisan panjang penjaga gawang hebat yang tak henti dihasilkan Kamerun, seperti Thomas Nkono, Joseph Antoine Bell, dan Carlos Kameni.

Dengan postur mengesankan, yang memungkinkannya secara efektif menantang penyerang lawan, lulusan Yayasan Samuel Eto’o ini sangat baik di udara dan menawarkan refleks dan antisipasi bagaikan kucing.

Seorang penjaga gawang yang dapat diandalkan, Onana mahir dalam distribusi bola, dan tendangan gawang dan lemparannya sering berfungsi untuk melancarkan kembali serangan.

Untuk melengkapi keahliannya, penjaga gawang Afrika ini juga mampu melepas tekel tepat waktu di luar kotak penalti saat dibutuhkan, seperti yang ia tunjukkan selama semifinal Piala Afrika antara Kamerun dan Mesir, awal tahun ini.

Bek Collins Fai yang berusia 30 tahun juga menjadi pemain kunci. Hal pertama yang menonjol bagi pengamat sepak bola yang menonton Collins Fai adalah kecepatannya yang eksplosif.

Bek dinamis, yang baru pindah membela klub Al-Tai di Arab Saudi, tidak diragukan lagi berada di antara full-back tercepat di Afrika. Baik bertahan atau menyerang, kecepatannya yang luar biasa adalah aset berharga bagi The Indomitable Lions.

Komentar Facebook