Manado, DetikManado.com – Menteri Koordinator (Menko) Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menghadiri pembentukan forum Archipelagic and Island States (AIS) Forum 2019, Kamis (31/10/2019) pagi, di Kawasan Megamas Kota Manado, Sulawesi Utara.
Kegiatan internasional yang dihadiri 21 Negara kepulauan dan 4 organisasi internasional tersebut berlangsung selama dua hari hingga 1 November 2019. Beberapa kegiatan lain yang juga digelar adalah pameran bisnis dan inovasi, konferensi ekowisata bahari, startup dan business summit.
Menko Luhut dalam sambutannya menyampaikan, puluhan Negara berkumpul di Kota Manado dalam Forum AIS yang baru dibentuk dengan tujuan untuk menyamakan pandangan mengenai peran Negara – Negara kepulauan. “Kita pagi ini kumpul di sini dalam forum Archipelagic and Island States di mana organisasi kita baru bentuk yang beranggotakan 21 Negara kepulauan dan 4 organisasi Internasional,” ungkap Luhut.
Menko Luhut mengatakan, kegiatan yang menggandeng Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) juga menyelenggarakan forum 1.000 Startup Digital.
Luhut menjelaskan AIS 2019 dan forum bisnis rintisan atau startup itu merupakan bagian dari kerja sama 6 negara kepulauan dan 41 negara pulau yang dimulai sejak tahun lalu. “Tujuannya, saling mendukung pembangunan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.