“Pemprov Sulut berterima kasih kepada Ombudsman RI di Sulut yang ikut memantau pelayanan publik di lingkup Pemprov Sulut,” ucapnya.
Kandouw juga mengajak semua stakeholders untuk terus memberikan pelayanan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, dimana melalui momentum pameran tersebut dapat memberi penyadaran dan inspirasi untuk berkompetisi dalam pelayanan terbaik.
Sementara itu, Kepala Biro Organisasi Setda Prov. Sulut, Glady Kawatu dalam laporan mengatakan pameran ini dimaksudkan untuk penjaringan dan pengembangan inovasi di bidang pelayanan untuk memberikan pelayanan efisien, agar dapat membangun sinergitas antar sesama stakeholders untuk melayani masyarakat secara optimal. (dem)
Komentar Facebook