Manado, DetikManado.com – Dr Ferry Daud Liando SIP MSi terpilih sebagai Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Unsrat.
Dalam Sidang Senat Fisip.Unsrat yang digelar pada Jumat (5/4/2024), Liando unggul dengan 14 suara. Di peringkat kedua Dr Drs Johny Revo Elia Tampi MSi (6 suara) dan Dr Shirley Yvonne Viviane Irene Goni SSos MSi tidak mendapatkan suara.
Proses pemilihan Dekan Fisip Unsrat ini dihadiri langsung Rektor Unsrat Manado Prof Dr Ir Oktovian Berty Alexander Sompie MEng IPU ASEAN Eng, bahkan ikut memberikan suara pada pemilihan itu.
Sesuai ketentuan, Rektor Unsrat memiliki 35 persen hak suara, sehingga ditambah total suara anggota Senat Fisip Unsrat jumlahnya menjadi 20 suara.
“Saya menjadi seperti ini juga karena dibesarkan oleh teman-teman media,” ujar Ferry Liando sesaat setelah terpilih.
Dia mengatakan, unntuk programnya ke depan, sudah tercantum dalam visi dan misinya bagaimana membesarkan Fisip Unsrat.