Ini Agenda Raker KBK Keuskupan Manado di Paroki St Kristoforus Gorontalo

Rapat Koordinasi Pengurus KBK Keuskupan Manado bersama Pastor Paroki St Kristoforus Gorontalo, Pastor Ronny Singal dan Pengurus KBK Paroki St Kristoforus Gorontalo, beberapa waktu lalu, untuk mempersiapkan Raker. (Foto: Dokumentasi KBK Keuskupan Manado)

“Dalam Raker KBK ini juga akan diputuskan tempat atau tuan rumah kegiatan KBK KM mendatang, antara lain tempat Konferensi KBK KM, Raker tahun 2025, dan Festival Seni dan Budaya KBK KM,” ujarnya.

Kindangen memaparkan, para peserta Raker KBK Keuskupan Manado terdiri dari Ketua, Sekretaris, dan Bendahara KBK Kevikepan dan Paroki, serta Pengurus KBK Keuskupan Manado. Para peserta diwajibkan untuk mendaftar atau melakukan registrasi untuk kepentingan akomodasi dan konsumsi.

“Batas akhir pendaftaran pada Senin 20 Februari 2023, pukul 24.00 Wita,” ujarnya.

Bagi Pengurus KBK Keuskupan Manado yang akan ke Gorontalo bersama rombongan, titik kumpul di Gereja Sta Theresia Malalayang, Jumat (24/2/2023). Pukul 09.00 Wita, rombongan sudah bergerak menuju Gorontalo. (Yoseph Ikanubun)

Komentar Facebook