KPU Sulut Menggelar Apel Akbar Kesiapan Pendistribusian Logistik Pemilu 2024

Apel Akbar Kesiapan Pendisribusian Logistik Pemilu 2024 bertempat di Lapangan Pohon Kasih Kawasan Megamas, Kota Manado, Selasa (19/12/2023).

Manado, DetikManado.com – Untuk memastikan kesiapan pendistribusian logistik Pemilu 2024 ke kabupaten dan kota, KPU Sulut menggelar Apel Akbar Kesiapan Pendisribusian Logistik Pemilu 2024 bertempat di Lapangan Pohon Kasih Kawasan Megamas, Kota Manado, Selasa (19/12/2023).

Ketua KPU Sulut Kenly Poluan dalam sambutannya mengingatkan kepada seluruh peserta yang hadir untuk mempersiapkan diri karena akan melakukan Pendisribusian Logistik Pemilu 2024 ke 15 kabupaten/kota sesuai wilayah kerja masing-masing. Kesalahan dari Pemilu 2019 jangan sampai terulang lagi, untuk itu harus mempersiapkan diri semaksimal mungkin.

Bacaan Lainnya

“Untuk diketahui saat ini logistik tahap pertama telah ada di gudang masing-masing KPU kabupaten/kota, kami juga telah melakukan serah terima membuka segel kontainer yang berisi surat suara Pemilu 2024,” ujarnya.

Kenly Poluan mengatakan, surat suara itu siap didistribusikan ke gudang di 15 kabupaten/kota, tentunya dengan pengamanan sesuai dengan prosedur yang ada.

“Saya sangat berharap kita semua di sini dapat bersinergi bersama menyukseskan penyelenggaraan Pemilu 2024 yang sebentar lagi digelar,’’ ujarnya memungkasi.

Selanjutnya dilakukan doa bersama oleh tokoh agama dari perwakilan masing-masing agama. Peserta yang hadir yakni KPU Kabupaten/Kota se Sulut, PPK se-Sulut dan PPS se-Kota Manado.

Turut hadir pada kegiatan anggota KPU Sulut Salman Saelangi, Lanny Ointu, Awaluddin Umbola, Kapolda Sulut, Ketua dan anggota Bawaslu Sulut, Kejaksaan Sulut, BIN Sulut, Kaban Kesbangpol Sulut. (yos)

 


Pos terkait