Kapolda dan Ketua Pengurus Daerah Bhayangkari Sulut kemudian menerima pengalungan bunga dan buket bunga dari Polisi Cilik.
Selanjutnya prosesi penyambutan adat Itum-itum, penyambutan oleh pejabat Polres Bolmong dan Bhayangkari. Setelah itu yel-yel sinergitas TNI-Polri dan Saka Bhayangkara dirangkaikan dengan Tarian Kabela.
Usai transit, Kapolda dan Ketua Pengurus Daerah Bhayangkari Sulut menyerahkan bantuan sosial kepada warga kurang mampu, kemudian melakukan kegiatan terpisah.
Kapolda menerima laporan kesatuan dilanjutkan memberikan arahan kepada personel Polres Bolmong dan jajaran, di halaman sisi timur, sedangkan Ketua Pengurus Daerah Bhayangkari Sulut bertatap muka dengan Bhayangkari Cabang Bolmong, di ruang SPKT.
Setelah itu, Kapolda dan Ketua Pengurus Daerah Bhayangkari Sulut kembali bergabung untuk meninjau beberapa kegiatan Bhayangkari Cabang Bolmong.
Di antaranya, meninjau stand UMKM dan meninjau sekaligus panen hasil Pekarangan Pangan Lestari. Rangkaian kunjungan kerja di Polres Bolmong diakhiri dengan menyaksikan pertunjukan pencak silat, tarian kolosal Dana-dana serta sesi foto bersama. (Yoseph Ikanubun)