Liga Champions: Gol Tunggal Rodri Bawa Manchester City Raih Juara

Perayaan para pemain Manchester City menjuarai Liga Champions musim 2022/2023 setelah mengalahkan Inter Milan di Stadion Olimpiade Ataturk Istanbul, Minggu (11/6/2023) dini hari. (Foto:mancity.com)

Kembali dari ruang ganti, penampilan Inter Milan agak menurun. Di sisi lain, Manchester City kian leluasa menguasai bola dan masuk ke lini belakang Inter.

Akhirnya di menit ke-68, gawang Inter Milan bobol oleh gol yang dicetak Rodri yang menempatkan bola ke sudut yang sulit dijangkau Onana.

Bacaan Lainnya

Inter Milan punya sejumlah peluang lain setelah itu, masing-masing dari sundulan Federico Dimarco (71’) yang memebntur mistar, tembakan-tembakan Romelu Lukaku (73’, 88’) yang masih dapat diamankan.

Manchester City juga hampir menambah keunggulan lewat sepakan Phil Foden di menit ke-77. Namun Onana menjadi penyelamat gawang Inter.

Hingga pluit panjang berbunyi, skor tiddak berubah 1-0 untuk kemenangan Manchester City atas Inter Milan. Dengan demikin, City meraih gelar Liga Champions untu pertama kalinya. (Yoseph Ikanubun_

 

Susunan Pemain

Manchester City (3-2-4-1): Ederson; Manuel Akanji, Ruben Dias, Nathan Ake; John Stones (Kyle Walker 82’), Rodri; Bernardo Silva, Kevin de Bruyne (Phil Foden 36’), Ilkay Gundogan, Jack Grealish; Erling Haaland.

Pelatih: Josep Guardiola

 

Inter Milan (3-5-2): Andre Onana; Matteo Darmian (Danilo D’Ambrosio 84’), Fransesco Acerbi, Alessandro Bastoni (Robin Gosens 76’); Denzel Dumfries (Raoul Bellanova 76’), Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu (Henrikh Mkhitaryan 84’), Federico Dimarco; Lautaro Martinez, Edin Dzeko (Romelu Lukaku 57’).

Pelatih: Simone Inzaghi

 

Komentar Facebook

Pos terkait