Mantan Ketua KPU RI Bicara Soal Demokrasi di Hadapan Ratusan Kader HMI Manado

Ketua KPU RI Periode 2018 – 2022 Ilham Saputra memaparkan materinya dalam kegiatan Sosialisasi tentang Pilkada 2024 bagi Pemilih Pemula yang digelar oleh KPU Sulut di aula MAN Model Manado pada, Kamis (5/9/2024). (Foto: Yoseph Ikanubun/DetikManado.com)

Manado, DetikManado.com – Ratusan kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Manado dengan antusias mengikuti Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024 bagi Pemilih Pemula yang digelar oleh KPU Sulut di aula MAN Model Manado pada, Kamis (5/9/2024).

Kegiatan sosialisasi ini berjalan menarik, karena selain menghadirkan sejumlah narasumber, juga diisi dengan berbagai kuis berhadiah maskot Pilkada serta merchandise lainnya.

Bacaan Lainnya

Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi KPU Sulut Lanny Ointu membuka secara resmi kegiatan yang menghadirkan Ketua KPU RI Periode 2018 – 2022 Ilham Saputra, serta Krisdianto Pranoto SH dan Radinal Muhdar selaku penggiat Pemilu sebagai narasumber.

Ilham Saputra dalam paparannya banyak berinteraksi dengan kalangan mahasiswa, berdialog terkait  berbagai hal menyangkut demokrasi dan Pilkada. Tak segan-segan, dia mengganjar peserta dengan hadiah menarik ketika mereka mampu menjawab pertanyaan yang diberikan.

Foto bersama Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi KPU Sulut Lanny Ointu, narasumber, dan peserta Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024 bagi Pemilih Pemula yang digelar oleh KPU Sulut di aula MAN Model Manado pada, Kamis (5/9/2024). (Foto: Yoseph Ikanubun/DetikManado.com)

“Pemilih pemula ini jumlahnya besar, sehingga menentukan arah demokrasi dan kemepimpinan,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Ilham Saputra memaparkan tentang sejumlah indikator demokrasi sehat yakni ada kebebasan dalam berpendapat, berorganisasi, dan berpartisipasi. Selanjutnya adalah adanya ruang publik yang dapat diakses oleh semua.

“Selanjutnya adalah kesempatan yang sama untuk mengakses kekuasaan politik,” ujarnya.

Indikator berikutnya adalah, adanya institusi atau lembaga yang diakui oleh konstitusi yang dapat mengontrol kekuasaan.  Yang terakhir adalah Pemilu yang terselenggara secara regular dan memenuhi prinsip bebas, adil, dan kompetitif.

Narasumber selanjutnya Radinal Muhdar lebih banyak membahas tentang generasi muda bijak memilih ikut menentukan masa depan bangsa. Sedangkan Krisdianto Pranoto banyak memotivasi kader HMI untuk ambil bagian ikut membangun demokrasi bangsa. (yos)


Pos terkait