Monica Rares Nahkoda Baru PMKRI Tomohon Periode 2023-2025

Monica Rares (jas merah marun) bersama anggota PMKRI usai Sidang Rapat Umum Anggota Cabang (RUAC) Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Tomohon Sanctus Mikael Malaikat Agung Tahun 2023, Selasa (17/1/2023). (Foto: DetikManado.com/Stefanus Goni)

Monica juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mempercayakan dia untuk memimpin organisasi tersebut.

“Terima kasih atas kewenangan dan kepercayaan yang diberikan kepada saya untuk memimpin perhimpunan, yang kami himpuni saat ini. Kiranya teman-teman selalu membantu saya dan mendukung saya untuk menjalankan roda organisasi ini,” tandas Monica.

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan itu, Ketua Presidium Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PMKRI Tomohon periode 2021-2023, Cheryl Pukul mengucapkan banyak terima kasih untuk keterlibatan pengurus dan anggota selama keperiodean 2021-2023.

“Terima kasih atas bantuan dari rekan-rekan semua yang telah membantu saya selama kepengurusan saya ini. Mohon maaf bilamana ada kesalahan maupun kekeliruan selama memimpin. Kiranya kita tetap semangat berproses untuk belajar di PMKRI,” ujarnya saat akhir agenda penetapan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ). (Stefanus Goni)

Komentar Facebook

Pos terkait