Penyebab dan Kronologi Batalnya Laga di Kandang Bogor FC Sulut United

Pertemuan antara manajemen Bogor FC Sulut United dengan perwakilan kelompor suporter.
Panpel Stadion Klabat Manado tidak mendapat izin dari Polda Sulut pada laga Sabtu (03/08/2019) tersebut, karena ada event tahunan Manado Fiesta, dan iven penyelaman massal oleh WASI.

Ridho mengatakan, langkah antisipasi dilakukan manajemen Sulut United dengan menyurat ke PT Liga Indonesia Baru (LIB). Kemudian dibalas dengan surat nomor 236/LIB/VII/2019 tertanggal 12 Juli 2019. Perihal Penetapan Venue Babak Pendahuluan Liga 2 2019  Bogor FC Sulut United vs PSIM Yogyakarta. “Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, menjadi homebase alternatif setelah Stadion Klabat, yang diajukan manajemen Sulut United ke PT LIB sebelum verifikasi pre Liga 2 2019,” ungkapnya.

Dia menambahkan, usulan penundaan laga untuk dimainkan pada 6 Agustus di Stadion Klabat tidak mungkin dilaksanakan karena ada laga home pada 8 Agustus melawan Persik Kediri. ”Usulan tersebut juga tidak bisa disanggupi PSIM Yogyakarta karena jadwal yang mepet,” pungkas Ridho.(joe)

Komentar Facebook

Pos terkait