Sambut HUT Bhayangkari ke-77, Polda Sulut Menggelar Lomba Menembak

Polda Sulawesi Utara (Sulut) menggelar lomba menembak dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023, yang akan diperingati pada 1 Juli mendatang di Lapangan Tembak Jiwatrisna Sahwahita SPN Polda Sulut, Karombasan, Manado, Sulut. (Foto: Dokumentasi Humas Polda Sulut)

Setyo berharap kepada peserta yang mungkin baru memegang senjata api dan baru merasakan suasana menembak, melalui lomba ini bisa menjadi suatu pemicu atau semangat untuk belajar lebih lanjut lagi.

“Karena menembak ini kan dilombakan juga. Dan lomba ini sebagai salah satu cara untuk bisa memanfaatkan momen ini bagi masyarakat atau pejabat-pejabat yang memiliki minat olahraga menembak,” harap Irjen Pol Setyo Budiyanto.

Dalam kesempatan ini juga, Kapolda Sulut itu meminta dukungan dari seluruh pihak agar rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara ke-77 di Polda Sulut bisa berjalan dengan baik.

“Mudah-mudahan rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara ke-77 untuk Polda Sulut bisa berjalan dengan baik. Kami meminta dukungan dari seluruh stakeholders, masyarakat, dan pastinya seluruh anggota Polda Sulut,” tutup Irjen Pol Setyo Budiyanto. (Ali Akbar)

Komentar Facebook