Tatong Bertemu Komunitas SAINS Sulut dan Gorontalo di Kegiatan Dzikir dan Ifthor Akbar

Wali Kota Tatong Bara menghadiri dzikir dan ifthor akbar komunitas SAINS Sulut-Gorontalo.(Foto: Dok. Dinas Kominfo Kotamobagu)

Kotamobagu, DetikManado.com – Wali Kota Ir Hj Tatong Bara bertemu dengan ribuan anggota komunitas SAINS dari Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dan Gorontalo, pada kegiatan dzikir dan ifthor akbar di Kelurahan Motoboi Kecil Kecamatan Kotamobagu Selatan pada Senin (11/9/2023).

Mengawali sambutannya, Tatong menyapa para peserta dzikir dan ifthor akbar se-Sulut dan Gorontalo dalam bahasa adat, Dega Niondon Komintan. “Selamat datang dan selamat berbuka puasa, terima kasih telah datang di Kota Kotamobagu,” ujarnya.

Tatong juga menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tinginya kepada panitia pelaksana yang telah memilih Kota Kotamobagu, sebagai tempat pelaksanaan kegiatan dzikir dan Ifthor akbar se-Sulut dan Gorontalo.

Komentar Facebook