Bitung, DetikManado.com – Kota Bitung secara resmi ditetapkan sebagai tuan rumah pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke 29 Tingkat Provinsi Sulawesi Utara.
Hal ini dikatakan langsung oleh Sekretaris Panitia Pelaksana, Ahmad Syafrudin Ila saat diwawancarai detikmanado.com, Rabu (11/05/2022), disela – sela rapat koordinasi Panitia Pelaksana, di Sekretariat, Girian Bawah, Kota Bitung
Menurut Aco (sapaan akrab Ahmad Syafrudin Ila) setelah berkoordinasi dengan pihak LPTQ Propinsi Sulawesi Utara dan Kanwil Kemenag Propinsi Sulawesi Utara, tentang tanggal pelaksanaanya, disepakati pada tanggal 13 Juni sampai 19 Juni 2022.
“Untuk itu, saya berharap semua kesiapan harus betul-betul dimaksimalkan. Meski memang kegiatan ini rutin diselenggarakan, tetapi perlu evaluasi dan persiapan yang cukup baik agar MTQ berjalan lancar dan sukses,” harap Aco yang sudah tiga periode ini, menjabat sebagai anggota DPRD Kota Bitung.