Akibat Siswa Membunuh Guru, SMK Ikhthus Manado Ditutup

Kepala Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Sulut, dr Grace Punuh MKes.

Manado, DetikManado.com – Peristiwa tragis terbunuhnya seorang guru agama di SMK IKhthus Manado bernama Alexander Pangkey oleh siswanya bernisial FL (16) disikapi Kementiran Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Pemprov Sulawesi Utara (Sulut).

Kepala Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Provinsi Sulut Grace Punuh mengatakan, di samping persoalan hukum yang sudah diserahkan ke pihak Kepolisian, maka untuk urusan keberadaan SMK Ikhthus Manado juga disikapi oleh Kemdikbud dan Pemprov Sulut. “Setelah melalui pembahasan bersama antara Kemdikbud dan Pemprov Sulut, akhirnya dikeluarkan rekomendasi untuk membekukan sementara SMK Ikhthus Manado,” ungkap Grace kepada wartawan di Manado, Senin (28/10/2019).

Bacaan Lainnya

Grace menambahkan, belum ditetapkan sampai kapan sekolah itu akan dibekukan. “Dibekukan hingga waktu yang belum ditentukan,” tegasnya.

Sedangkan terkait keberadaan para siswa di SMK Ikhthus Manado setelah dibekukan, menurut Grace, dimintakan untuk pindah ke sekolah lain. “Dinas Pendidikan juga akan memfasilitasi para siswa untuk disebarkan di sekolah-sekolah terdekat atau mengikuti program paket C,” ujar Grace.

Komentar Facebook

Pos terkait