Manado, DetikManado.com – Setelah menyumbangkan medali pertama untuk kontingen Sulawesi Utara (Sulut) di ajang Arubalympics 2020 pada hari ketiga, Jumat 07 Agustus 2020 pekan lalu. Tim dari Universitas Teknologi Sulawesi Utara (UTSU) Manado, kembali menambah 3 medali perunggu untuk Sulut.
Dengan demikian, saat ini kontingen Sulut sudah menumpulkan 4 medali perunggu. Dan keempat medali tersebut diperoleh oleh tim dari UTSU Manado.
Adapun ketiga peraih medali ini yaitu, Fernando Dotulong, Alfianto Eduatrd, dan Wesley Joshua Gratio yang juga penyumbang medali pertama untuk kontingen Sulut.
Dengan tambahan tiga medali perunggu tersebut, posisi sementara kontingen Sulut di Arubalympics 2020 hari ke enam berada pada peringkat 21, dengan perolehan 4 medali perunggu.
Sementara itu untuk posisi teratas masih dipegang Provinsi Jogjakarta dengan koleksi 8 emas, 8 perak dan 15 perunggu, disusul Sumatera Selatan pada urutan kedua dengan perolehan 7 emas, 7 perak dan 11 perunggu. Dan posisi ketiga ditempati Jawa Tengah dengan raihan 6 emas, 4 perak dan 13 perunggu.
“Apa yang diraih hari ini, merupakan kerja keras tim mempelajari materi yang diberikan, dan menyelesaikan soal dengan cermat,” jelas dosen pendamping Tim UTSU Manado, Deyidi Mokoginta ST MSi, Selasa (11/08/2020) malam.