HIMAIAN UTSU Ikut Ambil Bagian di Ajang Bunaken Festival 2022

HIMAIAN UTSU Ikut Ambil Bagian di Ajang Bunaken Festival 2022. (foto: Riyani Solung/Istimewa)

Manado, DetikManado.com – Himpunan Mahasiswa Ilmu Administrasi Negara Universitas Teknologi Sulawesi Utara atau (HIMAIAN UTSU), turut mengambil bagian dalam ajang Bunaken Festival 2022.

Kegiatan Bunaken Festival 2022 tersebut digelar di Malalayang Beach Walk (MBW) Manado, mulai hari Rabu 2 November 2022 sampai dengan Jumat 4 November 2022.

Bacaan Lainnya

Kegiatan Bunaken Festival 2022 ini dibuka langsung Wakil Gubernu Sulawesi Utara Steven OE Kandouw, Rabu (2/11/2022) lalu.

Dalam sambutannya, Kandouw mengatakan Malalayang Beach Walk sebagai tempat pelaksanaan karena tempat itu adalah “New Icon” di kota Manado.

“Sebelumnya tempat ini kumuh tapi karena ide Bapak Gubernur, usulan ke Pak Presiden, waktu itu Pak Presiden berkunjung ke Bunaken. Maka rasa-rasanya seperti disulap, tempat ini menjadi bagus sekali,” jelas Wagub Steven.

Pada kegiatan tersebut, Mahasiswa yang tergabung dalam HIMAIAN UTSU ikut dalam kegiatan bersih bersih pantai dan pelepasan penyu.

“Kami ikut bersih-bersih pantai dan pelepasan penyu,” jelas Ketua HIMAIAN UTSU, Riyani Solung, kepada DetikManado.com, Jumat (04/11/2022).

Komentar Facebook

Pos terkait