Manado, DetikManado.com – Kemenangan 2 – 0 Persipura Jayapura atas PSIS Semarang dalam laga perdana Shopee Liga 1 2020 di Stadion Klabat Manado, Minggu (01/03/2020), disambut gembira para pendukung tim Mutiara Hitam. Termasuk Wali Kota Jayapura Benhur Tommy Mano.
“Ini langkah awal yang baik, yang akan menentukan selanjutnya,” ujar Mano saat acara makan malam bersama para pemain, manajemen dan kelompok pendukung Persipura The Karaka’s di Restoran Wisata Bahari Manado, Minggu malam.
Mano yang juga Ketua Umum Persipura ini kembali menegaskan, selama kompetisi Shopee Liga 1 2020, timnya belum akan bermain di Stadion Mandala Jayapura. “Tapi akan akan terus main dan juara di (Stadion) Klabat Manado,” tegas BTM, sapaan akrab Mano.
Dalam kesempatan itu, BTM juga menyampaikan rasa terima kasih untuk seluruh warga Sulut yang sudah memberikan dukungan kepada tim Persipura Jayapura yang musim ini memilih home base di Stadion Klabat Manado. Juga untuk dukungan dari tribun penonton saat Persipura menjamu PSIS Semarang. “Terima kasih warga Nyiur Melambai yang selalu mendukung Persipura,” ujar BTM.
Ketua Umum The Karaka’s Fredrik Magai menyatakan, dukungan akan terus diberikan kepada tim Persipura Jayapura untuk meraih kemenangan di pertandingan-pertandingan berikutnya. Demi mencapai tagret menjadi juara. “Kami akan terus memberikan dukungan, seperti yang terjadi di Stadion Klabat,” ujar Magai didampingi Ketua Nobar Roberthus Dumatubun dan Sekjend The Karaka’s Yuda Noya.
Sebelumnya, dalam sesi jumpa pers usai pertandingan Minggu sore, Pelatih Kepala Persipura Jayapura Jacksen F Tiago juga menyatakan terima kasih atas dukungan warga Manado dan sekitarnya kepada tim Persipura. Bahkan pelatih asal Brasil ini menyatakan, bermain di Stadion Klabat terasa seperti di Stadion Mandala Jayapura, karena dukungan luar biasa dari penonton. “Terima kasih untuk dukungan ini,” ujar Jacksen. (joe)