Tondano,DetikManado.com – Komisi Pemilihan Raya Mahasiswa (KPRM) Universitas Negeri Manado (Unima) telah menetapkan waktu pelaksanaan pemilihan calon anggota Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM). Pelaksanaan tersebut dimulai dari penetapan calon tetap, masa kampanye, masa tenang hingga hari pemilihan.
Hal ini dikatakan Ketua KPRM Unima Claurentinus Resi. Kepada DetikManado.com Resi mengatakan, semua persiapan tersebut sudah menjadi kesepakatan rapat yang digelar KPRM. “Sekarang sudah masuk dalam masa kampanye tanggal 28 Juni sampai 5 Juli. Masuk masa tenang tanggal 6 sampai 10 Juli. Untuk pemilihan tanggal 11 Juli,” katanya saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Minggu (30/06/2019).
Ia menambahkan, rapat bersama pengurus lembaga kemahasiswaan per fakultas dalam hal ini Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dengan KPRM. Sehingga tidak menganggu aktivitas perkuliahan dalam kalender akademik Unima. “Rapat bersama ketua BEM per fakultas, tanggal 11 Juli itu sih sudah termasuk masa perbaikan nilai, jadi tidak terganggu,” lanjut Rendy sapaan akrabnya.
Dalam persiapan ini pula, KPRM akan terus berkoordinasi dengan Pembantu Rektor 3 (PR 3) Unima Dr Sisca Kairupan MSi.(rf)