“Jadilah pemimpin yang mampu mencapai tujuan dan membawa perubahan bukan bos yang mengacu pada posisi dan kedudukan,” tegasnya.
Diakhir sambutannya, Ronald mendorong pejabat administrasi, fungsional dan PNS yang dilantik untuk terus berinovasi dalam melaksanakan tugas dan berikan kontribusi positif kepada masyarakat serta tanamkan semangat untuk mewujudkan Kemenkumham Semakin PASTI dan BerAkhlak.
Diketahui, Kakanwil Ronald melantik dan mengambil sumpah/janji jabatan terhadap empat belas orang yang dilantik yakni 4 pejabat struktural. Mereka adalah Adrian Nugroho Kepala Subbagian Tata Usaha pada Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bitung, Rinto Kepala Subseksi Pemeriksaan Keimigrasian pada Kantor Imigrasi Kelas I Manado.
Kemudian Sherly Silvana Salmon Kepala Subseksi Izin Tinggal Keimigrasian pada Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bitung dan Anka Juan Marcio Kepala Subseksi Izin Tinggal Keimigrasian pada Kantor Imigrasi Kelas I TPI Manado.
Terdapat 8 jabatan fungsional tertentu yang dilantik pula yakni 4 analis keimigrasian ahli muda, 2 analis keimigrasian ahli pertama, 2 pengelola pengadaan barang/jasa ahli pertama pada kantor wilayah Kemenkumham Sulawesi Utara dan 2 Pegawai Negeri Sipil Pengelola Data Keimigrasian. (Yoseph Ikanubun/***)