Tondano, DetikManado.com – Kepala Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 2 Tidore Kepulauan (Tikep) Maluku Utara (Malut), Zainal A Razak SPd menyampaikan penerimaan siswa baru disekolahnya.
Ia mengatakan, ada alasan mengapa siswa setelah lulus dari SMP harus memilih SMK 2 Tikep sebagai tempat melanjutkan sekolah. Menurutnya, hal ini karena satu-satunya kelompok teknologi dan rekayasa itu ada di SMK Negeri 2 Tikep yakni memiliki empat (4) kompetensi keahlian diantaranya bisnis konstruksi dan properti, teknik instalasi tenaga listrik, teknik komputer dan jaringan, teknik dan bisnis sepeda motor.
“Dari semua jurusan itu sudah mencetak alumni-alumni yang profesional dan tersebar di beberapa kota yang ada di provinsi Maluku Utara. Jadi harapan saya sebagai pimpinan bersama dewan guru mengajak kepada siswa yang lulus SMP sederajat agar memilih SMK 2 Tidore sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan skil dan kemampuan generasi muda,” ujar Pa Nal, sapaan akrabnya baru-baru ini.
Semenjak dibuka tahun 2004 silam, sekolah itu belum banyak masyarakat yang mengetahui sekolah itu terletak di Kelurahan Tomalou, Kota Tidore Kepulauan. Sebagian masyarakat juga menganggap SMK merupakan sekolah yang mahal, sehingga menjadi tantangan tersendiri bagi pihak sekolah.
“Kendati demikian kami selalu berupaya agar memberi pemahaman kepada masyarakat bahwa lewat SMK kita dapat meningkatkan skill individu siswa sehingga bisa meminimalisir angka pengangguran di daerah,” ungkap Razak.