Manado,DetikManado.com – Pemprov Sulut menandatangani kesepakatan kerja sama dengan perusahaan Budidaya Laut Forever Ocean yang ditandai dengan pemotongan pita, Senin (17/06/2019) di Hotel Four Points Manado.
Acara ini dihadiri Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan CEO Forever Ocean Jason Heckathorn serta Dubes Amerika Untuk Indonesia Joseph R Donovan Jr.
“Pertama – tama saya mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Sulawesi Utara, beliau telah memberikan dukungan dan keterlibatan yang sangat dalam dan tak ternilai ini dalam proyek kerja sama ini yang kita rayakan hari ini,” ujar Donovan.
Lanjutnya, Forever Ocean membawa perlengkapan dan keahlian enginering tercanggih di seluruh dunia di bidang industri marine culture ke Indonesia melalui kemitraan kerja sama yg akan di tanda tangani. “Saya tahu bahwa dampak positif jangka panjang dan berkelanjutan terbesar yang dapat diberikan oleh Amerika Serikat ke Indonesia adalah melalui kemitraan antar bisnis yang membantu terciptanya pembangunan ekonomi kemitraan lintas budaya. Dan rasa saling memahami antar rakyat Amerika Serikat dan rakyat Indonesia,”terangnya.