Penyebab Mengapa Makanan Bersantan tak Boleh Dihangatkan Kembali

young beautiful girl is having lunch in the student lounge

Jakarta, DetikManado.com – Makanan bersantan menjadi salah satu pilihan favorit dari berbagai daerah di Indonesia. Beragam kuliner nusantara menggunakan bahan santan.

Dikutip dari Antara, pakar nutrisi menyebut bahwa makanan bersantan tak boleh dihangatkan kembali karena sejumlah penyebab yang berakibat kurang baik pada kesehatan. Seperti yang diungkapkan Widya Fadilla MKM.

“Makanan bersantan itu mengandung lemak tinggi, nah prinsip lemak kalau dia semakin mencapai titik didih, semakin lama dia diproses, makin dia menimbulkan rasa nikmat dan gurih,” kata Widya, Kamis (30/3/2023).

Namun demikian, dia mengatakan, tidak disarankan untuk menghangatkan kembali makanan bersantan. Meski mengandung lemak tinggi, makanan olahan santan tetap memiliki nutrisi baik seperti vitamin, mineral, dan zat besi.

Namun apabila dihangatkan kembali bahkan secara berulang akan merusak nutrisi-nutrisi baik dan akan menambah jumlah kandungan lemak jahat di dalamnya.

Komentar Facebook
Print Friendly, PDF & Email