Pesan Gubernur Olly di HUT ke-30 KBK Keuskupan Manado

Gubernur bersama Uskup Manado dan sejumlah pejabat lainnya saat kegiatan Festival Seni Budaya II.

Tomohon, detikmanado.com – Rangkaian kegiatan Festival Seni dan Budaya II Hari Ulang Tahun (HUT) ke-30 Kaum Bapak Katolik (KBK) Keuskupan Manado yang diselenggarakan di Kompleks Gereja Katolik Kerahiman Ilahi Paroki Roh Kudus Matani, Tomohon, turut dihadiri Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Minggu (26/05/2019) siang.

Dalam event yang dihadiri puluhan paroki itu Olly menyampaikan sejumlah pesannya. “Saya memberik apresiasi karena kegiatan-kegiatan keagamaan mampu menjaga keamanan, ketertiban dan harmonisasi kehidupan masyarakat Sulut serta semakin menampakkan kesadaran bahwaTorang Samua Ciptaan Tuhan,” ujarnya. Dia menambahkan, semua orang bisa melihat kerukunan yang ada di Sulut. Dampaknya semakin banyak orang yang berkunjung ke sini termasuk investor seperti para pengusaha hotel dan lainnya. “Ini dampaknya sangat besar karena pertumbuhan ekonomi kita di sulut menurut BPS sangat ditopang dengan kunjungan wisman dan wisatawan nusantara,” ungkap Olly.

Komentar Facebook

Pos terkait