Manado, DetikManado.com – Wali Kota Manado Andrei Angouw menghadiri ibadah Minggu di GMIM Fungsional Kampus Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, Minggu (16/01/2022). Angouw hadir didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Manado Irene Angouw Pinontoan.
Dalam sambutannya, Wali Kota mengingatkan bahaya varian omicron yang terus membayang-bayangi sejumlah daerah di Indonesia. Untuk itu, Ia mengingatkan masyarakat Manado khususnya jemaat yang hadir agar terus membudayakan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari.
Angouw juga mengimbau warga agar menuntaskan program vaksinasi dua tahap dan ditutup dengan vaksin booster di tahap ketiga, guna mencegah penyebaran varian mutasi dari Covid-19 tersebut yang diketahui lebih cepat menyebar dibanding varian sebelumnya.
“Saya harapkan seluruh warga Manado agar segera ikut vaksinasi, dengan begitu virus Covid-19 bisa diredam penyebarannya, Jangan lupa juga cuci tangan, pakai masker dan jaga jarak tetap wajib dibudayakan,” ujarnya.