Sebelumnya Dirreskrimsus kombes Pol Nasriadi memberikan imbauan terkait kejahatan skimming yang terjadi saat ini di Sulut
Dia mengungkap modus skimming yakni mereka memasang alat di ATM dan dicolok, kemudian mereka melihat pinnya, dan membuka dengan ATM duplikat.
“Jadi saya imbau kepada masyarakat ketika mengambil uang di ATM dan ada orang yang menawarkan jasa untuk perbaikan ATM rusak saya pastikan itu adalah penipu dan kalau perlu tangkap mereka,” ungkapnya.
Sebaliknya, saat ATM bermasalah silahkan memangil Satpam atau bisa melambaikan tangan ke arah CCTV.
Dia pun menegaskan kepada seluruh perbankan, agar mengecek gerai-gerai ATMnya secara berkala.
“Harus dicek jangan sampai ada barang-barang yang telah dimasukan, atau benda mencurigakan, seluruh perbankan harus” tandasnya.(ml)