SMAN 1 Manado Luluskan 653 Siswa, Jemmy James Jermias Beber Sejumlah Prestasi

Kegiatan penamatan siswa Kelas XII SMAN 1 Manado tahun ajaran 2023/2024 pada, Jumat (17/5/2024), di aula Markas Kodam XIII/Merdeka. (Foto: Yoseph Ikanubun/DetikManado.com)

Manado, DetikManado.com – SMAN 1 Manado menggelar penamatan bagi 653 siswa tahun ajaran 2023/2024 bertempat di aula Markas Kodam XIII/Merdeka pada, Jumat (17/5/2024).

Dalam kesempatan itu, Kepala SMAN 1 Manado Jemmy James Jermias SPd membeber sejumlah prestasi yang diukir oleh para siswa yang telah lulus tersebut, selain menyampaikan sejumlah pesannya.

Bacaan Lainnya

“Untuk Program Bahasa yang terdaftar dan ikut ujian, laki-laki sebanyak 11 siswa, dan 15 perempuan, totalnya 36. Yang dinyatakan lulus 36 siswa, atau 100 persen,” beber Jemmy James Jermias.

Selanjutnya untuk Program MIPA, laki-laki sebanyak 152 siswa, dan perempuan 223 siswa, totalnya sebanyak 375 siswa. Jumlah siswa yang dinyatakan lulus sebanyak 374 siswa atau 99,73 persen.

Sedangkan untuk Program IPS, ada 133 laki-laki, dan perempuan 110 siswa, jumlah totalnya 243 siswa. Jumlah siswa yang dinyatakan lulus sebanyak 243 siswa, atau  100 persen.

“Jadi jumlah siswa yang lulus di semua progam, laki-laki sebanyak 296 orang, dan perempuan 357, jumlah totalnya sebanyak 653 siswa,” papar dia.

Jemmy James Jermias mengatakan, ratusan siswa yang ditamatkan itu adalah anak-anak yang berkualitas. Kalau tidak berkualitas, tidak mungkin lulus. Dari angkatan yang lulus tahun ini, banyak mengukir prestasi di tingkat lokasi nasional dan internasional.

“Begitu banyak prestasi pada angkatan ini. Ada beberapa prestasi yang membanggakan sekolah di tingkat nasional, seperti mendapat peringkat 3 nasional dari 1.150 peserta se Indonesia, untuk lomba Bedah Data APBD,” ungkap Jemmy James Jeremias yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala SMKN PP Kalasei ini.


Salah satu siswa dan orang tua foto bersama Kepala SMAN 1 Manado Jemmy James Jermias SPd bersama para guru foto bersama saat kegiatan penamatan siswa Kelas XII pada, Jumat (17/5/2024), di aula Markas Kodam XIII/Merdeka. (Foto: Yoseph Ikanubun/DetikManado.com)

Selain itu, ada juga yang meraih prestasi di ajang debat Bahasa Indonesia, dan debat Bahasa Inggris sebagai utusan sulut ke tingkat nasional. Satu ssiwa SMAN 1 Manado juga menjadi utusan Sulut dalam Jambore Palang Merah Remaja (PMR) di Lampung.

“Di tingkat lokal, ada yang menjadi Ketua Jaringan Pelsis Sulut, serta Nyong dan Noni Kebudayaan Sulut,” ujarnya.

Dia mengatakan, itu beberapa prestasi penting di tingkat nasional yang ditorehkan oleh para siswa yang baru diluluskan ini. Menurutnya, masih banyak prestasi lain di bola voli, basket, baca puisi, dan solo.

Selain prestasi tersebut, dia mengatakan, berdasarkan data yang masuk terkait siswa yang melanjutkan studi ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN), angkatan 2023/2024 ini telah mencatat rekor. Ada 101 siswa yang lulus masuk PTN tanpa tes atau melalui jalur prestasi yang disebut Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP).

“Ada 3 di Universitas Indonesia, Universitas Gajah Mada, Universitas Udayama, Universitas Diponegoro, dan paling banyak di Unsrat Manado,” ungkap dia.

Terkait dengan kegiatan penamatan itu, dia mengatakan, tamat SMA bukanlah akhir dari perjuangan, justru ini baru awal dari perjuangan yang sesungguhnya.

“Perjuangan Anda dalam meraih masa depan yang sukses masih sangat panjang. Saya berharap ke depan adik-adik sekalian akan lebih fokus melanjutkan studi, meningkatkan kualitas diri,” ujarnya.

Dia mengatakan, masa depan itu penting dan harus dipersiapkan serta diperjuangkan. Apalagi para siswa tamatan ini akan tergolong dan disebut sebagai generasi emas di Indonesia.

“Ketika Anda di umur 40-an tahun, Indonesia akan memperingati 100 tahun kemerdekaan. Ini momen yang penting untuk kebangkitan bangsa kita. Sejauh mana prestasi yang kita raih ketika HUT Emas itu,” ujarnya.

Kepala SMAN 1 Manado Jemmy James Jermias SPd bersama para guru foto bersama saat kegiatan penamatan siswa Kelas XII pada, Jumat (17/5/2024), di aula Markas Kodam XIII/Merdeka. (Foto: Yoseph Ikanubun/DetikManado.com)

Dia mengatakan, mungkin ada yang sudah menjadi anggota DPR, Kepala Dinas, mungkin juga ada perwira TNI/Polri di masa itu.

“Kualitas bangsa kita pada masa itu ditentukan oleh Anda saat ini. Anda siap atau tidak siap, waktu itu akan datang,” tuturnya.

Menurutnya, pihak sekolah dan orang tua sangat berharap agar para lulusan mempersiapkan diri dari sekarang, supaya di momen itu akan mengalami kebangkitan besar sebagai bangsa yang besar, bangsa Indonesia.

“Jadi digarapkan Anda mempersiapkan diri dari sekarang,” pesannya.

Hal berikutnya yang disampaikan adalah jangan lupa bahwa dalam mengejar karir, yang penting adalah masalah karakter. Bertaqwa pada Tuhan, takut akan Tuhan sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing.

“Jangan melupakan Tuhan dalam perjuangan Anda,” tuturnya.

Pada bagian akhir, mewakili guru dan staf pengajar, dia menyampaikan terima kasih pada orang tua siswa yang telah mempercayakan anak-anak di SMAN 1 Manado. Terima kasih atas kepercayaan, kerjasama, yang telah terbina selama ini sehingga anak-anak bisa tamat.

“Mungkin ada yang tidak puas. Kami mohon maaf, jika ada harapan bapak ibu yang belum kami penuhi, tapi kami sudah berjuang semampu kami. Dengan kerja bersama ke depan, anak kita semakin berhasil,” ujarnya memungkasi.

Kegiatan penamatan ini diisi dengan berbagai pentas musik seperti band dan kolintang serta paduan suara.

Turut hadir dan memberikan sambutan mewakili orang tua siswa, Kolonel Inf Daniel ES Lalawi SIP yang kesehariannya sebagai Kepala Penerangan Kodam XIII/Merdeka. Selanjutnnya Kepala Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Provinsi Sulut Dr Femmy J Suluh MSi juga menyampaikan sejumlah pesannya.

Selain dihadiri oleh ratusan siswa serta orang tua, kegiatan penamatan ini juga dihadiri oleh Analis Kebijakan Ahli Utama Dr dr Grace L Punuh MKes, Kepala Bidang Pembinaan SMA Dinas Dikda Provinsi Sulut Dr Sri Ratna Pasiak MPd, serta tamu undangan lainnya. (Yoseph Ikanubun)


Pos terkait