Tebas Korban Hingga Kedua Tangan Putus, Otniel Diamankan Resmob Polda Sulut

Manado,DetikManado.com – Tim Resmob Polda Sulut, dipimpin Katim Resmob AKP Muhammad Hasbi, berhasil mengamankan seorang pelaku penganiayaan berinisial OK alias Otniel, 47, warga Pakuure Dua Kecamatan Tenga, Kabupaten Minahasa Selatan, Rabu (22/09/2021).

Informasi dirangkum, pelaku telah melakukan penganiayaan pada korban Benyamin Pangkey alias Benyak (49), Warga Pakuure Dua, Kecamatan Tenga, yang kejadiannya terjadi Selasa 21 September 2021.

Pelaku melakukan penganiayaan dengan menggunakan sebuah benda tajam jenis parang. Mengakibatkan korban mengalami luka di robek di wajah sebelah kiri, mengalami luka putus tangan kiri dan kanan, luka robek di bagian dada, dan luka robek di kedua kaki.

Selanjutnya Tim Resmob Polda Sulut membawa dan menyerahkan pelaku ke Polres Minsel untuk proses hukum.

Menurut pengakuan pelaku, dirinya khilaf melakukan aksi tersebut. Pasalnya, pada tahun 2013 silam, korban menganiaya pelaku dengan Sajam di bagian kepala dan tangan, mengakibatkan pelaku menjalani perawatan medis selama tiga bulan.

“Waktu itu saya tidak sadar tiga bulan,” bebernya.

Waktu kejadian ini pelaku baru kembali dari kebun. Di jalan dia bersama temannya berbincang, tiba-tiba korban menggunakan sepeda motor menghampirinya. Dengan cepat pelaku langsung menebas korban berulang kali.

“Saya takut dia lebih dulu memukul sehingga saya menebasnya,” pungkasnya.(ml)

Komentar Facebook