Kemudian ada Kota Bitung 9 orang, Kabupaten Minsel 3 orang, Kota Kotamobagu 4 orang, Kabupaten Bolmut 4, Kabupaten Bolmong 2 orang, Kepulauan Sangihe 1 orang, Kepulauan Talaud 1 orang, Boltim 2 orang, dan masih 2 orang yang diverifikasi alamatnya.
“Sementara untuk Rapid Test sudah dilakukan sebanyak 9.719 orang dengan total reaktif 132 orang,” kata Dandel.
Pihaknya juga lagi menunggu hasil pemeriksaan Swab yang jumlahnya 200 lebih yang belum sampai hari ini dan berharap hasilnya segera tiba dan bisa kembali di informasikan.
“Kalau untuk ODP berjumlah 132 orang,” tandasnya. (ml)