UKPBJ Pemprov Sulut Raih 2 Penghargaan di Rakornas Pengadaan 2018

BANDUNG, DM – Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Selasa (40/10/2018), meraih penghargaan pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas), Pengadaan Barang/jasa (PBJ) Pemerintah, yang dilaksanakan di Sabugacenter Institut Teknologi Bandung (ITB).

Dari 5 kategori Nasional Procurement Award yang diberikan oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/jasa Pemerintah (LKPP), Pemprov Sulut berhasil membawa pulang 2 penghargaan, yakni Komitmen Penerapan Standard LPSE 2014 dan UKPBJ Dengan Tingkat Kematangan PBJ.

Penghargaan  tersebut diserahkan langsung oleh Kepala LKPP RI, Agus Prabowo, pada bagian akhir, hari pertama pelaksanaan Rakonas PBJ 2018 di Bandung.

“Kami sangat bersyukur karena dari 600 lebih LPSE di seluruh Indonesia, LPSE Provinsi Sulawesi Utara mampu membawa pulang 2 Penghargaan, ini semua karena support dari Pimpinan serta kerja tim yang solid,” ujar Lucky Tombuku, perwakilan LPSE Pemprov Sulut, kepada DetikManado.

Perlu diketahui, Rakornas Pengadaan 2018, merupakan kegiatan tahunan LKPP, dimana pada tahun ini LKPP mengangkat tema “Perubahan Paradigma Pengadaan Barang/jasa Pemerintah”.

Adapun pelaksanaan Rakornas tersebut, berlangsung selama dua hari, 30-31 Oktober 2018. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pelaku pengadaan di Indonesia, yang terdiri dari pengelolah Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) dan Unit Layanan Pengadaan (ULP) atau Unit Kerja Pengadaan Barang/jasa (UKPBJ).

“Rakornas Pengadaan 2018 dihadiri sekitar 3000 undangan, yang terdiri dari LPSE dan ULP atau UKPBJ, di kegiatan ini kami bisa bertemu dengan para pelaku pengadaan di seluruh Indonesia, kami juga mendapatkan beberapa pengetahuan tentang arah masadepan pengadaan di Indonesia, kedepannya pengadaan harus  mudah, cepat dan bisa dipercaya” jelas Deyidi Mokoginta, ST. MSi, salah satu peserta Rakornas dari Sulut (red)