Tomohon, DetikManado.com – Kerukunan umat beragama di daerah ini tak diragukan lagi, lihat saja kegiatan buka puasa Bersama umat Muslim Kota Tomohon, di Masjid Agung Al-Mujahidin. Sabtu (01/06/2019), yang turut dihadiri oleh umat Wanita Katolik Republik Indonesia (WKRI) dan Dewan Pastoral Paroki Hati Kudus Yesus.
Kegiatan tersebut diawali dengan doa oleh Imam Masjid Abdul Karim, kemudian di isi dengan sambutan dari Yayasan Al-Mujahidin oleh Suryadi Sawidin, S.Ag.
Dalam sabutannya Sawidin menyampaikan terima kasih kepada Wanita Katolik Paroki Hati Kudus Yesus yang telah datang dan bersama-sama menyelenggarakan buka puasa dengan umat Islam di kota Bunga, julukan untuk Kota Tomohon.
“Kami merasa terhormat dikunjungi oleh saudara-saudara umat Katolik, semoga acara ini semakin mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan antar umat beragama,” tutur Sawidin.
Sementara itu, Ketua WKRI. Meiske Lasut Rampengan mengatakan, acara ini sudah yang kedua kali, sebelumnya pada tahun 2016.
“Acara ini merupakan salah satu program WKRI di bidang kemasyakatan dengan bekerjasama lintas kelompok dan agama, dengan tujuan membangun persaudaraan yang sejati di kalangan umat beragama dan masyarakat Tomohon,” jelasnya.
Lanjutnya, kami merasa terbantu karena umat Muslim selalu ambil bagian dengan menjaga keamanan dalam perayaan-perayaan keagamaan umat Kristiani di Kota Tomohon.