Begini Cara GenBI Sulut Menyambut Hari Natal

Foto bersama GenBI Sulut bersama anak-anak dan pengurus Panti Asuhan Dorkas di Tondano, Minahasa, Sulut, Jumat (20/12/2019).

Hari Natal mengajarkan bagaimana harus mengasihi orang lain dan berbagai dengan sesama. “Momentum Natal ini GenBI Sulawesi Utara berbagi kasih dengan anak-anak dari Panti Asuhan Dorkas Tondano sebagai bentuk kasih yang nyata serta kepedulian terhadap anak-anak yang kurang beruntung,” kata Simanjuntak.

GenBI Sulut juga membuka donasi dengan menyalurkan bantu dari berbagai pihak, baik itu lembaga maupun pribadi. Sehingga sukacita Natal kata Simanjuntak, tetap hidup dan terpancar selalu, terlebih khusus di wajah anak-anak Panti Asuhan Dorkas di Tondano.

Bacaan Lainnya

Adapun beberapa agenda acara yang dilalui seperti sambutan, ibadah Natal, puji-pujian, penyerahan hadiah dan donasi. (rf)

Komentar Facebook

Pos terkait