Buka Bimtek Tata Cara PBJ, Penyusunan RKA dan RBA BLUD, Pj Wali Kota Ingatkan Hal Ini

Pj Wali Kota Asripan Nani membuka Bimtek Tata Cara PBJ, Penyusunan RKA dan RBA BLUD, di Hotel Quality Manado pada Selasa (25/6/2024).(Foto: Dok. Dinas Kominfo Kotamobagu)

Kotamobagu, DetikManado.com – Penjabat (Pj) Wali Kota Dr Drs Hi Asripan Nani MSi membuak secara resmi bimbingan teknis (bimtek) tentang Tata Cara Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ), Penyusunan Rencana Kerja Anggaran (RKA) dan Rencana Belanja Anggaran (RBA) Badan Layanan Umum Daerah (BLUD), di Hotel Quality Manado pada Selasa(25/6/2024).

Menurut Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotamobagu, Fernando Mongkau SKep.Ns MKes, bimtek itu bertujuan untuk meningkatkan kompetensi SDM dalam pengadaan barang dan jasa secara profesional di BLUD RSUD Kotamobagu, serta meningkatkan kompetensi dalam penyusunan RKA APBD dan RBA BLUD yang tepat guna.

Diketahui, peserta bimtek berasal dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkot Kotamobagu dan akan berlangsung selama lima hari, yaitu 25-29 Juni 2024. Sedangkan pematerinya adalah Rahfan Mokoginta SKM MSA.

Bimtek ini menjadi langkah penting dalam meningkatkan kualitas pengadaan barang dan jasa serta penyusunan RKA dan RBA di BLUD, dengan harapan dapat memberikan manfaat yang optimal bagi pelayanan publik di Kota Kotamobagu.

Pembukaan bimtek tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotamobagu dr Wahdania Mantang MKes, para instruktur, serta peserta bimtek tentang Tata Cara PBJ, serta Penyusunan RKA dan RBA BLUD di lingkungan Pemkot Kotamobagu.(Nicolaus Paath)

Komentar Facebook