Manado,DetikManado.com – Tahun 2019 ini ada ratusan SMA negeri maupun swasta yang mendapat bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK) dari Kemendikbud melalui Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Sulut.
Dalam penutupan Rapat Koordinasi Bimbingan Teknis (Bimtek) DAK SMA tahun 2019 di Hotel Arya Duta Manado, Rabu (14/08/2019), Kepala Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Sulut diwakili Kepala Bidang Pembinaan SMA, Arthur Tumipa MPd menyampaikan, semoga bimtek DAK yang didapat baik materi dan teori bisa dilaksanakan dengan baik oleh para Kepsek. “Para Kepsek harus menjalankan proyek tersebut sesuai dengan aturan yang ada,” harap Tumipa.
Lanjut dia, Kepsek dan guru serta staf di sekolah harus kompak agar bisa sukses semua pelaksanaan kegiatan. Karena jika tidak kompak maka akan berdampak buruk pada pelaksanaan proyek tersebut yang akhirnya akan bermasalah hukum. “Apa yang diemban dan dipercayakan haruslah dijalankan dengan penuh tanggung jawab dan semoga pelaksanaannya bisa lebih cepat,” harap dia.